Usaha jenang manten yang dilakoni Asrofi telah berjalan selama 15 tahun. Asrofi, warga Desa Sukoharjo, biasanya memproduksi jenang ketika mendapatkan pesanan.

Biasanya sekali produksi jenang manten bisa mencapai 30 kilogram. Asrofi menjual jenangnya perkilo seharga Rp.25.000.

Jenang Manten yang dibuat Asrofi terbuat dari ketan, santan, dan gula merah kelapa. Bahan-bahan tersebut ia campur di dalam kuali dan diaduk sampai mengental dan menyusut. Setelah itu, jenangnya ia dinginkan untuk kemudian dipotong-potong sesuai ukurannya.

Dalam mengerjakan pesanannya, Asrofi biasanya dibantu oleh istri dan seorang karyawannya. Harga jenang buatan Asrofi juga bisa menjadi lebih murah jika pemesan membawa bahannya sendiri. Asrofi menghargai jenang tersebut Rp.13.000 karena hitungannya hanya menyewa tenaga saja.

Bagaimana reaksi anda mengenai artikel ini ?